Sepatu anti licin memiliki kemampuan atau fitur anti slip. Fitur ini sangat penting untuk mencegah kecelakaan kerja yang sering disebabkan oleh terpeleset. Sepatu anti licin ini digunakan untuk melindungi kaki dari resiko cedera pada area kerja. Salah satu fitur yang cukup diandalkan dari sepatu ini adalah fitur anti slip. Sepatu dengan fitur ini didesain dengan sol yang dapat memberikan daya cengkram yang lebih kuat pada permukaan lantai sehingga mengurangi resiko jatuh atau terpeleset ketika beraktivitas.
Fitur ini sangat penting khususnya pada lingkungan kerja yang licin, basah atau berlumpur. Bahan karet biasanya digunakan pada sol sepatu safety dengan fitur anti slip untuk memberikan daya cengkeram yang lebih kuat pada permukaan lantai.
Apa itu Sepatu Anti Slip?
Sepatu Anti Slip atau sepatu anti licin adalah jenis sepatu yang dirancang dengan sol yang tahan terhadap licin atau becek, sehingga memberikan cengkeraman atau grip yang lebih baik pada permukaan yang licin atau basah. Sol sepatu anti slip atau sepatu anti licin biasanya terbuat dari bahan karet atau bahan lain yang memiliki pola atau goresan khusus untuk mencegah tergelincir.
Sepatu Anti Slip atau sepatu anti licin biasanya digunakan oleh orang-orang yang bekerja di tempat-tempat yang berpotensi licin, seperti di area produksi, pabrik, restoran, atau di tempat kerja yang lainnya. Selain itu, sepatu anti slip juga cocok untuk digunakan pada cuaca yang buruk seperti saat musim hujan atau di daerah yang memiliki cuaca lembab. Dengan menggunakan Pusat safety anti slip, kita dapat mengurangi risiko tergelincir atau terjatuh dan menghindari cedera yang tidak diinginkan.
Bagaimana Caranya Agar Sepatu Tidak Licin?
Berikut ini beberapa cara agar sepatu tidak licin ketika digunakan:
-
Menggunakan Karet Grip
Salah satu faktor yang dapat menyebabkan sepatu jadi licin saat digunakan adalah sol yang mulai tipis. Sepatu dengan sol tipis memang tidak bisa dihindari. Seiring dengan bertambahnya waktu, sepatu yang sering digunakan akan membuat sol menjadi lebih tipis jika dibandingkan dengan kondisi awal sepatu tersebut.
Tetapi anda dapat mengatasi hal ini dengan cara yang cukup mudah. Solusi yang bagus untuk mengatasi sol sepatu yang mulai menipis dan membuatnya jadi licin adalah dengan menggunakan karet grip. Penggunaan karet grip lebih efektif untuk mencegah sepatu agar tidak licin ketika sedang digunakan.
Anda hanya perlu memasang karet grup pada bagian sol sepatu dengan menggunakan karet grip, sepatu anda dapat berfungsi dengan baik dan tidak licin saat digunakan.
-
Menggesek Sol Sepatu ke Permukaan Benda Kasar
Cara lain agar sepatu tidak licin adalah dengan menggesek sol sepatu ke permukaan sepatu yang kasar. Cara ini dinilai lebih praktis untuk dilakukan karena anda hanya perlu menggesekkan sol sepat uke benda dengan permukaan kasar. Namun, meskipun mudah, pastikan anda harus hati-hati ketika sedang menggesek sol sepatu.
Lalu, permukaan benda kasar apa yang dapat digunakan untuk membuat sol sepatu safety pria menjadi tidak licin? Anda dapat menggesek sol sepatu ke arah jalan atau aspal yang banyak kerikilnya. Anda juga dapat memanfaatkan amplas untuk membuat sol sepatu menjadi tidak licin. Cara ini biasanya digunakan untuk sepatu badminton agar tidak licin selama digunakan bertanding.
Harga Sepatu Anti Licin Pria
No | Varian Sepatu | Harga |
1 | Battle store wolf 04 | Rp 77000 |
2 | Slip On Red Parker Safety Shoes | Rp 225.000 |
3 | Safety shoes Red Parker S 183 | Rp 270.000 |
4 | Sepatu safety Red Parker P 182 | Rp 235.000 |
5 | Sepatu Safety Red Parker T 186 | Rp 320.512 |
-
Menggunakan Grip Spray
Cara mengatasi sepatu licin ternyata bisa dilakukan dengan lebih praktis jika anda menggunakan grip spray. Apa itu grip spray? Semprotan khusus ini digunakan untuk melapisi sol sepatu yang mulai menipis agar memiliki daya cengkram yang lebih baik lagi. Anda dapat memanfaatkan semprotan ini untuk membuat sol sepatu agar tidak licin lagi.
Bagaimana cara menggunakan semprotan ini? Cara pakai grip spray dapat dilakukan dengan mudah. Anda hanya tinggal menyemprot bagian sol sepatu dengan menggunakan semprotan ini secara merata ke semua permukaan sol sepatu.
-
Manfaatkan Cat Timbul
Apakah anda tahu tentang produk cat timbul? Produk ini biasanya digunakan untuk membuat karya seni dan kerajinan seperti kaos. Cat timbul juga dapat digunakan sebagai salah satu solusi mengatasi sol sepatu yang licin. Ini karena cat timbul punya tekstur yang kasar saat mengering.
Produk ini dapat digunakan sebagai produk yang dapat meningkatkan daya cengkram pada sol sepatu. Cara memanfaatkan cat timbul untuk mengatasi sol sepatu safety yang licin adalah dengan menambahkan sedikit cat timbul pada bagian sol sepatu. Diamkan sepatu selama beberapa saat sampai cat timbul mengering dan teksturnya kasar.
-
Menggunakan Lakban
Ingin cara yang cepat dan praktis saat menghadapi permasalahan sol sepatu yang licin? Ada satu cara mudah yang dapat anda lakukan untuk mencegah sepatu jadi licin. Salah satu cara yang dapat dilakukan adalah dengan menggunakan lakban. Pita perekat ini ternyata cukup ampuh dalam mengatasi sepatu yang memiliki sol licin.
Cara menggunakannya dapat dilakukan dengan mudah. Pertama, persiapkan produk lakban lebih dulu. Setelah itu, potong lakban dan tempelkan perekat itu ke sol sepatu dengan membentuk huruf X. Cara ini dapat menjadi salah satu cara yang mudah untuk menambah daya cengkram pada sol sehingga sepatu tidak licin saat dipakai.
-
Solusi dengan Plester Luka
Anda tentu sudah tidak asing lagi dengan plester yang biasa digunakan untuk menutup luka pada bagian tubuh. Agar sol sepatu tidak licin, plester luka ternyata dapat menjadi solusi yang bagus. Cara menggunakan plester luka sebagai salah satu solusi untuk sol sepatu yang licin dapat dilakukan dengan mudah.
Cukup tempelkan plester luka pada bagian sol sepatu milik anda. Plester dapat membuat permukaan sol sepatu jadi tidak terlalu licin sehingga anda dapat menggunakannya dengan lebih nyaman lagi. Dengan cara ini, anda dapat menjadi lebih hemat karena harga plester luka yang efektif dan murah untuk mengatasi sepatu yang licin.
-
Membiarkan Sol Sepatu Menjadi Kasar Seiring dengan Pemakaian
Cara lain yang dapat dilakukan adalah dengan membiarkan sol sepatu menjadi kasar seiring dengan pemakaian. Kadang, sol sepatu justru menjadi lebih kasar kalau sering digunakan. Hal itu dapat menjadi salah satu solusi untuk anda yang ingin mengatasi permasalahan pada bagian sol sepatu yang licin.
FAQ
Apa itu sepatu anti slip?
-Sepatu anti slip atau sepatu anti licin adalah jenis sepatu yang dirancang khusus untuk mencegah tergelincir atau terpeleset pada permukaan yang licin atau basah.
Apa yang membuat sepatu anti slip berbeda dari sepatu biasa?
-Sepatu anti slip memiliki sol karet khusus yang memberikan daya cengkeram yang lebih baik pada permukaan licin dan basah, serta memberikan perlindungan tambahan dari cedera akibat tergelincir.
Add comment